Hydro Coco Artikel CUACA LABIL BIKIN GAMPANG SAKIT. BEGINI CARA TEPAT JAGA DAYA TAHAN TUBUH
CUACA LABIL BIKIN GAMPANG SAKIT. BEGINI CARA TEPAT JAGA DAYA TAHAN TUBUH

Siang panas terik tiba-tiba sorenya hujan kalau malam anginnya juga terasa lebih dingin. Udara dan cuaca seperti ini yang bikin badan jadi mudah sakit, sob. Terlebih perubahan cuaca yang tiba-tiba jadi membuat tubuh harus beradaptasi lebih cepat kalau tidak, tubuh jadi drop deh.

15 Jun 2022

Kalau di bulan Mei kita merasa sangat gerah di awal bulan ini cuaca jadi lebih adem tapi cuacanya kok malah jadi labil ya. Siang panas terik tiba-tiba sorenya hujan kalau malam anginnya juga terasa lebih dingin. Udara dan cuaca seperti ini yang bikin badan jadi mudah sakit, sob. Terlebih perubahan cuaca yang tiba-tiba jadi membuat tubuh harus beradaptasi lebih cepat kalau tidak, tubuh jadi drop deh.




Bagaimana caranya ya biar gak gampang sakit saat cuaca lagi labil seperti ini?


Layaknya sedia payung sebelum hujan, menjaga daya tahan tubuh sebelum sakit juga menjadi cara untuk memproteksi tubuh. Caranya mudah, kok. Yuk ikuti!


1. Mengonsumsi Makanan Bergizi Seimbang

Makanan sehat belum tentu bergizi seimbang lho, Sob. Definisi makanan bergizi seimbang bukan hanya sayur dan buah, namun harus terdapat protein, lemak, dan juga karbohidrat di dalam piring makan kamu. Yang dimaksud dengan seimbang pun takaran porsinya harus sesuai. Agar kamu gak bingung, kamu bisa cek panduan piring makan sehat berikut.



2. Rutin Olahraga minimal 30 menit sehari

Bukan hanya membuat badan lebih bugar namun olahraga juga bermanfaat dalam proses meningkatkan metabolisme tubuh. Bukan hanya itu, olahraga juga dapat membuat suasana hati lebih baik karena mengurangi stres dan memperbaiki kualitas tidur.


Kamu dapat memilih olahraga yang sesuai dengan kemampuan serta aktivitas kamu. Memilih olahraga yang kamu sukai juga menjadi cara tepat agar dapat lebih rutin dan konsisten untuk berolahraga.


3. Mengelola Stres dengan Baik

Ada berbagai cara untuk mengelola stres dan masing-masing orang pun memiliki cara yang berbeda. Kamu bisa menyesuaikan dengan kebutuhan serta aktivitas dan waktu luang yang kamu miliki. Saat kamu berada dalam rutinitas yang padat, kamu dapat memilih yoga ataupun relaksasi sebagai bagian dalam mengelola stres. Memasak makanan favorit dan melakukan hobi juga bagian dalam mengelola stres.


4. Mencukupi waktu tidur

Saat tidur tubuh tetap bekerja dengan semestinya bahkan di saat tidur tubuh akan bekerja lebih aktif dibandingkan saat kamu beraktivitas terutama saat memasuki fase REM (Rapid Eye Movement) di mana kamu tertidur sangat lelap. Pada fase ini, darah dapat mengalirkan lebih banyak menuju otak sehingga dapat meningkatkan laju metabolisme.


Pastinya kerja organ tubuh dalam mengatur metabolisme akan lebih sempurna kalau kamu mencukupi waktu tidur yakni 6-8 jam untuk orang dewasa.


5. Menghidrasi tubuh dengan baik

Saat beraktivitas terkadang suka tidak sadar kalau tubuh mengalami dehidrasi. Pusing, lelah, konsentrasi yang menurun menjadi salah satu tanda tubuh mengalami dehidrasi ringan. Saat tubuh mengalami dehidrasi, maka akan lebih mudah terkena penyakit karena daya tahan tubuh yang menurun. Oleh sebab itu, penting untuk tetap terhidrasi dengan baik.


Air kelapa menjadi cara nikmat dan sehat untuk menghidrasi tubuh dengan baik dan cepat. Memiliki kandungan kaya nutrisi, air kelapa tidak hanya memberikan kesegaran pada tubuh namun juga kesehatan salah satunya adalah daya tahan tubuh lebih terjaga termasuk saat cuaca sedang labil. 


Sobat Hydro yang sudah WFO, jangan lupa sedia payung sebelum hujan dan sedia Hydro Coco untuk daya tahan tubuh yang lebih terjaga.







Hydro Coco Artikel Dehidrasi Menyebabkan Imun Turun?
Dehidrasi Menyebabkan Imun Turun?
Read More
Hydro Coco Artikel Manfaat Rutin Minum Air Kelapa Saat Pandemi
Manfaat Rutin Minum Air Kelapa Saat Pandemi
Read More
Hydro Coco Artikel Suka Bersepeda? Perhatikan Anjuran Berikut
Suka Bersepeda? Perhatikan Anjuran Berikut
Read More